Dengan Marble, Geografi Menjadi Lebih Menarik Dan Asyik


Marble adalah software virtual Globe interaktif yang berisi informasi-informasi geografi dari seluruh dunia. Terakhir update adalah aplikasi ini versi 1.2 yang sudah membetulkan beberapa bug dan menambah beberapa informasi. Jika anda tahu tentang Google Earth, apliaksi ini mirip dengan itu namun Marble ini tidak diharuskan Online.


Setelah anda menginstallnya, anda langsung dapat mencari daerah yang ingin anda ketahui dengan men-zoom. Bisa juga memakai mini map atau langsung ke fitur search untuk melakukan pencarian kota atau daerah. Salahsatu fitur yang menarik dari Marble adalah anda bisa merasakan sudut pandang yang berbeda. Dari versi Globe hingga versi flat, melihat jalan raya, jalan kecil hingga daerah kecil lainnya. Melihat peta sejarah, temperature, curah hujan dan sebagainya.


Kita juga bisa melihat titik koordinat pada suatu tempat, dari garis bujur dan garis lintangnya. Bahkan bisa mendapat informasi dari wikipedia begitu kita klik sebuah kota (ini tentunya harus terhubung dengan koneksi internet). Ada fitur untuk kita meng-edit suatu jalan dan peta susai aslinya. Cocok untuk anda yang suka dengan Geografi atau untuk mengajarkan anak anda tentang geografi. Aplikasi ini bisa berjalan di Windows, Linux dan Mac. 


Tapi yang saya berikan link download adalah khusus untuk platform Windows. Link diberikan di akhir artikel. Jika anda menyukai atau merasa terbantu oleh artikel ini, tuliskan komentar anda di kolom komentar di bawah atau bisa juga menyebar-luaskan ke dalam blog / website anda tentunya dengan seiijin kami. Baca juga Tentang Kami untuk mengetahui visi dan tujuan blog ini dibuat. Terima Kasih telah berkunjung di Apligutis. Bookmark (Ctrl D) blog ini, hingga nanti setiap saat anda perlu, mudah untuk mengaksesnya.

Clixsense
Clicksia
 
Powered by Blogger